Rabu, 21 November 2012

PERKAKAS TANGAN



TEKNIK  PEMESINAN
SMK  IPTEK  JAKARTA
KEGIATAN BELAJAR 5

MERAWAT DAN MENGASAH PERKAKAS TANGAN

Tujuan Kegiatan Pemelajaran

Setelah menyelesaikan kegiatan belajar ini, Anda akan dapat
1)  merawat  alat-alat ukur
2)    merawat dan mengasah alat-alat penanda
3)    merawat dan mengasah alat-alat potong
4)    merawat dan mengasah alat-alat pemeriksa

Uraian Materi

A.     Alat Pemeriksaan dan Alat Ukur

Alat pemeriksaan dan alat ukur perlu dirawat / dibersihkan dari kotoran yang melekat dengan lap yang dibasahi minyak ringan.


Gambar 5.1
Perawatan Alat Pemeriksa / Ukur



B.       Alat-alat Penanda

Alat-alat penanda pada umumnya setelah pemakaian yang lama menjadi tumpul. Ketajamanya dapat digerinda lagi dengan sudut-sudut ketajaman berikut : penggores ± 20°, penitik garis ± 60°, penyenter ± 90°.

 
                 Gambar 5.2 Cara menggrinda salah satu alat penanda

    
penyenter                     penitik garis              penggores
Gambar 5.3
Sudut ketajaman penyenter, penitik garis dan penggores

C.       Alat-alat Potong

1.        Kikir  
Ketajaman kikir kadang dapat dikembalikan dengan cara disikat atau membersihkan gigi kikir dengan batang kuningan/brass seperti terlihat pada gambar.

Gambar 5.4 Membersihkan kikir dengan cara disikat



 









Gambar 5.5 Membersihan gigi kikir dengan batang kuningan





2.    Gergaji Tangan
Selain mengganti daun gergaji yang sudah tumpul hampir tidak ada perawatan  khusus untuk daun gergaji tangan.

D.   Mata Bor

Mata potong bor dapat diasah kembali. Sudut sayat mata potong bor disesuaikan dengan bahan yang akan dibor.

Gambar 5.6
Cara mengasah mata bor













 










                                        Gambar 5.7  Mengukur sudut bor

E.    Rimer Tangan, Tap, dan Senei

Tidak diperlukan pengasahan ulang terhadap rimer tangan, tap, dan senei yang aus/tumpul.
Perawatannya cukup dengan cara membersihkan tatal bekas penyayatannya setelah remei dan senei dipakai.


Rangkuman
1.   Alat pemeriksaan dan alat ukur perlu dirawat/dibersihkan dari kotoran yang   melekat dengan lap yang dibasahi minyak ringan.
2.     Alat-alat penanda pada umumnya setelah pemakaian yang lama menjadi tumpul. Ketajamannya dapat digerinda lagi dengan sudut-sudut ketajaman berikut : penggores ± 20°, penitik garis ± 60°, penyenter ± 90°.
3.     Perawatan kikir dibersihkan dengan sikat atau batang kuningan
4.     Perawatan mata bor dapat diasah apabila mata bornya tumpul.
5.     Perawatan remei cukup dengan cara membersihkan tatal setelah remei dipakai.



Tugas
1.        Kerjakan tugas sesuai dengan kriteria unjuk kerja yang dipersyaratkan, yaitu perawatan pada alat-alat ukur, perawatan dan pengasahan alat-alat penanda, alat-alat potong, dan alat-alat pemeriksa.
2.        Pahami uraian materi pembelajaran dan jika memungkinkan pelajari juga materi yang sama dari sumber lain.
3.        Susunlah hasil kegiatan belajar Anda dalam bentuk arsip untuk keperluan kegiatan penilaian.
4.        Lakukan kajian dari keseluruhan kegiatan belajar Anda.
5.        Konsultasikan dan lakukan tutorial dengan guru semua kegiatan belajar Anda.

Tes Formatif
Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan singkat, jelas, dan benar.
Pertanyaan
1.      Jelaskan tujuan dari perawatan pada peralatan bengkel.
2.      Jelaskan cara pemeliharaan/perawatan dari alat-alat ukur dan alat-alat pemeriksa.
3.      Jelaskan cara merawat kikir supaya terjaga dari ketumpulan gigi pahatannya setelah kikr digunakan.
4.        Jelaskan perawatan terhadap mata bor, rimer, tap, dan senei.
5.        Jelaskan tujuan dari pemberian minyak ringan pada lap untuk perawatan alat-
         alat ukur.


Umpan Balik dan Tindak Lanjut
Cocokanlah hasil jawaban Anda dengan kunci jawaban. Kemudian cermati pekerjaan Anda. Jika pekerjaan Anda telah mencapai tingkat kesesuaian 80% atau lebih, Anda dapat melanjutkan kegiatan berikutnya (kegiatan belajar 6), berarti pekerjaan Anda sudah bagus. Namun jika tingkat kesesuaiannya kurang dari 80%, Anda harus kembali mempelajari kegiatan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar